Jumat, 21 November 2014

Menyukakan HatiNya

Diwaktu masa kecil, kita biasa ditanya tentang cita-cita kita saat dewasa nanti.
Walau cita-cita tidak selalu tercapai, tapi dapat menjadi  dorongan saat itu, dan tujuan sementara kemana arah kita mengejarnya.
Rasul Paulus mempunyai prinsip utama dalamm hidupnya. ".. Tetapi ini yang kulakukan : aku melupakan apa yang telah di belakangku dan mengarahkan diri kepada apa yang di hadapanku, dan berlari2 kepada tujuan untuk memperoleh hadiah, yaitu panggilan surgawi dari Allah dalam Kristus Yesus." (Fil.3:13,14)
Hidup Paulus digerakkan oleh tujuan hidupnya untuk menyukakan Tuhan, yakni untuk melakukan kehendak Allah.
Apa yang menjadi tujuan kita, apakah sekedar  meraih kesuksesan diri saja? Atau dalam kesuksesan itu kita sedangmenyukakan hatiNYA, dan sedang mensukseskan sesuatu yg menjadi rencana Allah sendiri.
Mari kita membiasakan lagi dengan 'cita-cita', dan kita isi cita-cita hidup ini dengan kerinduan menyenangkan NYA .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar