"Pikullah kuk yang Kupasang dan belajarlah pada-Ku" Matius 11:29
Ada 3 mata pelajaran wajib di sekolah kehidupan.
Pertama Kehidupan itu sendiri, kita tidak punya kendali atas fakta bahwa kita telah dilahirkan. Tak ada yang dapat kita lakukan untuk menghentikan hidup kita. "Oh," sahut anda, "saya bisa bunuh diri". Tidak bisa, tubuh kita akan mati dan dikuburkan tetapi roh kita akan hidup untuk selamanya.
Jadi "Kehidupan" adalah mata pelajaran yang harus kita ambil, suka atau tidak.
Kedua adalah kematian, Alkitab berkata "Dan sama seperti manusia ditetapkan untuk mati hanya satu kali saja" Ibrani 9:27.
Cepat atau lambat kematian akan tiba, apapun caranya. Seorang tokoh terkenal pernah berkata "Saya telah menyiapkan mata pelajaran hidup saya untuk setiap peristiwa hidup saya kecuali kematian. Saya tidak siap untuk mati". Apakah kita siap untuk mati?
Ketiga adalah penghakiman Allah, "Dan sama seperti manusia ditetapkan untuk mati satu kali saja, dan sesudah itu dihakimi" Ibrani 9:27
Salib yang menjadi tempat Yesus mati untuk dosa-dosa kita adalah sebuah penghakiman. Adalah rencana Allah untuk menebus umat manusia sehingga Yesus Kristus harus mati dan kita yang percaya dan menerimaNya memperoleh hidup kekal. Itulah penghakiman. Dan Yesus melakukannya dengan sukarela, karena Dia mengasihi kita.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar