Senin, 08 Desember 2014

Ketulusan

Satu hal yang sangat membedakan antara dua Raja Israel terpopuler, yakni Saul dengan Daud penerusnya, adalah ketulusannya. Saul begitu risau saat rakyat memuji-muji Daud. Hatinya penuh kekuatiran akan tahtanya. Bagi Saul tahtanya adalah segalanya. Sehingga 10 tahun hidupnya tersiksa oleh kekuatirannya sendiri. Bahkan berusaha terus untuk membunuh Daud.
Sementara Daud beda sikapnya. Ketika tahtanya terancam oleh Absalom anaknya sendiri, Daud terpaksa menyingkir keluar Yerusalem. Tapi ia tetap tenang dan berserah pada apa yang Allah izinkan.
Daud berkata : "Jika aku mendapat kasih karunia di mata Tuhan, maka IA akan mengizinkan aku kembali.., Tetapi jika IA berfirman begini: 'AKU tidak berkenan kpdmu', maka aku bersedia. Biarlah dilakukanNYA kepadaku apa yang baik di mataNYA." (2Sam.15:25)
Janganlah terlalu risau pada segala yang kita miliki, harta, tahta, dsb. Apapun yang ada adalah atas izin Allah. Tuhan lebih penting dari anugrah-NYA. Bersyukurlah. (GE)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar