Berabad-abad yang lalu, anggur disimpan dalam kantung kulit anggur bukan dalam botol. Kulit hewan dikeringkan dan diawetkan sampai kulit itu dapat dibentuk menjadi bejana-bejana untuk menyimpan anggur.
Jika kantung kulit anggur itu baru, sifatnya lembut dan mudah ditekuk, tetapi jika sudah tua, kantung tersebut sering kehilangan kelenturannya; kantung itu tidak punya daya pegas lagi. Kantung tersebut menjadi keras dan kaku, dan tidak dapat membesar.
"Demikian juga tidak seorang pun mengisikan anggur yang baru ke dalam kantong kulit yang tua, karena jika demikian, anggur yang baru itu akan mengoyakkan kantong itu dan anggur itu akan terbuang dan kantong itu pun hancur." (Lukas 5:37)
Tuhan Yesus ingin mendorong para pengikutNya untuk memperbesar visi mereka dan mengatakan bahwa kita tidak dapat mempunyai kehidupan yang luas dengan sikap-sikap terbatas, cara berpikir kita yang salah akan mencegah hal-hal baik terjadi dalam kehidupan kita.
Tuhan tidak akan mencurahkan ide-ide baru dan kreatif serta berkat-berkat ke dalam sikap-sikap lama.
Ia ingin mengisi kehidupan kita dengan "anggur baru", tetapi apakah kita mau menyingkirkan kantung kulit anggur lama kita? Maukah kita mulai berpikir lebih luas? Maukah kita memperbesar visi kita dan menyingkirkan cara-cara berpikir negatif yang menahan kita?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar