Jumat, 13 Februari 2015

Renungan disaat sakit

Ada sebuah syair lagu yang berkata "tak pernah Dia janji s'lalu 'kan panas, 'tak pernah Dia janji s'lalu 'kan hujan. Tapi Dia berjanji memb'ri kekuatan, kala badai datang melandamu".

Ketika kondisi tubuh menurun dan segala aktivitas terhenti yang dapat dilakukan adalah terbaring di kamar tidur.

Anak-anak Tuhan tidak kebal dengan sakit atau kesulitan, namun saat berbaring mata saya tertuju ke atas, dan mampu merenungkan jauh lebih dalam apa yang Tuhan pesankan lewat firmanNya "Jika aku melihat langit-Mu, buatan jari-Mu, bulan dan bintang-bintang yang Kautempatkan:  apakah manusia, sehingga Engkau mengingatnya? Apakah anak manusia, sehingga Engkau mengindahkannya?" [Mazmur 8:4-5]

Bersyukurlah atas anugerah kesehatan, apabila bangun pagi masih dapat menggerakkan anggota tubuh kita, nikmatilah udara yang Tuhan sediakan dengan cuma-cuma. Pelihara tubuh, jiwa dan roh "Atau tidak tahukah kamu, bahwa tubuhmu adalah bait Roh Kudus yang diam di dalam kamu, Roh Kudus yang kamu peroleh dari Allah, — dan bahwa kamu bukan milik kamu sendiri?" [1 Korintus 6:19]. (DD)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar